Tempat Wisata Anti Mainstream Indah dan Berkesan

06.49
Beruntunglah anda yang mempunyai karir mapan dan punya penghasilan lebih untuk memenuhi kebutuhan sekunder seperti traveling misalnya. Tidak perlu menabung bertahun-tahun tak perlu menunggu hari ini atau hari itu kapanpun anda suka boleh plesiran ke tempat-tempat yang jauh sekaligus membuktikan pada diri anda sendiri atau pada siapa saja bahwa dunia ini benar sangatlah luas. Selain jalan-jalan ke tempat yang jauh anda juga mempunyai kesempatan melihat tempat wisata yang bagi kebanyakan orang hanya berupa bunga tidur alias mimpi. Tapi ingat ya bos, di dalam harta itu ada hak anak yatim dan fakir miskin jadi sebelum jalan-jalan jangan lupa bayar zakat dulu hehe

Ok sekarang waktunya saya memberikan info tempat wisata apa saja yang layak anda kunjungi untuk memenuhi hasrat traveling yang mungkin sedang menuntut diri anda untuk segera keluar dari rumah lalu pergi ke sudut dunia yang tak pernah terbayangkan sebelumnya. Tempat wisata berikut ini adalah tempat wisata anti mainstream jadi sangat cocok bagi anda yang suka pada tempat yang eksotik dan kurang suka dengan tempat wisata yang terlalu ramai. Cocok juga bagi pasangan suami-istri muda yang ingin bulan madu ke tempat yang jauh namun tetap ingin berduaan saja untuk mendapatkan kesan yang dalam. Bagi penulis, maksud saya bagi anda yang profesinya seorang penulis tempat wisata berikut ini sangat kaya akan inspirasi jadi sangat cocok untuk meransang ide kreatif untuk tulisan anda. Apa saja dan dimana saja tempat wisata ini mari kita telusuri satu persatu.

White Temple, Satu-satunya Kuil Putih di Thailand

Pertama-tama kita akan terbang ke Thailand disana tepatnya di Thailand Utara ada sebuah kuil (turis menyebutnya White Temple) yang kalau dilihat sepintas dari jauh tidak mirip dengan kuil karena kuil di Thailand semuanya berwarna emas terang sedangkan kuil yang letaknya  13 kilometer di selatan kota Chiang Rai ini berwarna putih sehingga sekilas kuil itu tampak seperti bersalju. Yang mungkin tak terlihat pada gambar adalah kepingan-kepingan kaca yang disematkan pada dekorasi bangunan kuil ini akan tampak bercahaya bila Matahari sudi menyentuh keindahannya. Dan cahaya itu dilambangkan sebagai kebijaksanaan Buddha yang menyinari Thailand dan manusianya.

Kuil ini bernama Wat Rong Khun dibangun sejak tahun 1996, ada juga yang bilang 1997. Oleh seorang idealis sekaligus seniman popular di Thailand, Chalermchai Kositpipat. Sampai sekarang tahun 2016 pembangunan Wat Rong Khun terus berlanjut karena seniman idealis itu sangat serius dengan kuil buatanya ini, ia ingin kuil ini jadi bangunan termegah yang dikenang sepanjang masa. Ia akan berhenti jika usia kuil ini mencapai 60 tahun andaikan Kositpipat tidak sampai pada usia itu maka pengikut yang sudah disiapkannyalah yang akan melanjutkan pembangunan kuil yang sebagian orang menyebutnya Kuil Neraka dari Thailand.

Kenapa orang menyebut demikian mungkin satu, ketika kaki berjalan diatas titian menuju bangunan utama ada lobang dikanan kiri titian dari kayu itu. Lubang itu disesaki tangan-tangan yang menjulur keluar seperti hendang meraih atau seperti meminta tolong. Tangan-tangan yang menjulur itu konon, adalah milik orang-
ukiran seniman menggambarkan manusia lari dari neraka
Titian Menuju Gerbang Wat Rong Khun
orang yang hendak lari dari neraka. Dan mungkin dua patung yang ada disisi kanan dan kiri pintu gerbang adalah Malaikat penjaga neraka yang siap menjebloskan orang-orang itu kembali apabila mereka berhasil lolos. Dua, kuil bercat serba putih ini memang tampak indah disiang hari, tapi dimalam hari sebagian orang mengatakan bangunan kuil itu tampak beku dan mati.

Sayangnya turis atau pengunjung tidak boleh mengambil gambar dalam ruangan kuil itu. Saya jadi teringat saat pergi ke Badui dalam, disana juga kita tidak boleh menggunakan kamera atau segala macam yang berbau elektronik. Beruntung sudah ada orang Indonesia yang pernah kesana katanya bagian dalam kuil itu ada sebuah altar yang dihiasi lukisan Mural Buddha lukisan itu didominasi warna jingga dan kuning. Masih di altar sebuah patung lilin seorang biksu yang sudah meninggal. Dinding yang menghadap altar dihiasi lukisan tokoh-tokoh film popular seperti Doraemon, Spiderman, Superman, bintang film Star Wars dan The Matrix serta penyanyi pop Amerika yang mendunia Michele Jackson.

Agak sedikit aneh sebenarnya, kuil yang sejatinya disediakan untuk menyembah Tuhan bagi penganutnya malah di tempelin gambar bintang film Holywood, kartun jepang dan penyanyi pop. Sepertinya Kositpipat, selain tergila-gila pada Tuhan ia juga tergila-gila pada tokoh-tokoh yang dilukisnya, ya mungkin saja bahkan sangat mungkin. Dibagian lain ruangan kuil itu ada gambar Menara kembar WTC yang kini tinggal kenangan serta gambar Osama Bin Laden inipun sudah tinggal sejarah dan George W Bush yang dilukis menyeramkan seperti Gambar Setan. Dari lukisan itu kita sedikit tahu seperti apa perang antara Barat versus Timur Tengah atau Kristen lawan Islam atau apapun namanya dari sudut pandang seorang seniman nyentrik Kositpipat atau mungkin dari sudut pandang penduduk Thailand secara keseluruhan atau mungkin lebih luas lagi dari sudut pandang masyarakat dunia penganut agama Buddha.

toilet emas dalam kompleks white temple thailand utara
Toilet di Kompleks Kuil Putih
Jika pembuat kuil sebelumnya beranggapan emas adalah lambang kemakmuran dan kemurnian tidak demikian dengan Chalermchai Kositpipat baginya warna emas lebih pantas bagi mereka yang tak tahan pada godaan setan sedangkan warna putih adalah simbol kesucian dan kedamaian. Sesungguhnya Kositpipat tidak benar-benar melanggar pakem tentang kuil yang seharusnya berwarna emas setidaknya masih ada warna emas dibagian kompleks kuil miliknya tepatnya di toilet. Oh ya ada yang bilang kuil yang kaya dengan ornamen unik ini mirip kerajaan di Dinasty Warrior, ada juga yang membanding-bandingkan kuil ini dengan rumah goa milik Ki Joko Bodo, anda setuju ?

kuil white temple sebuah maha karya seniman nyentrik thailand
Kuil White Temple dari depan
toilet dalam kuil white temple terbuat dari emas
Kompleks Toilet White Temple
lukisan seniman thailand dalam kuil white temple
Lukisan Menara Kembar dalam Kuil White Temple


Cat Island, Pulau Kucing di Pulau Aoshima - Jepang

Dari Thailand Utara kita teruskan ke Pulau Aoshima Jepang. Di pulau terpencil ini 60 dari 70 penduduknya adalah kucing bukan manusia yang dikutuk jadi kucing, bukan juga kucing jadi-jadian atau siluman kucing tapi kucing yang sebenarnya kucing. Ada yang bilang Aoshima ada yang bilang Tashirojima entah mana yang benar. Oleh karena jumlah kucing lebih banyak daripada manusia maka disebutlah pulau ini Cat Island.

atsuko ogata merawat ratusan kucing terlantar di cat island jepang
Atsuko Ogata sedang memegang seekor kucing
Konon kucing – kucing ini sengaja dipelihara untuk mengusir tikus yang sering merusak perahu nelayan tetapi setelah ikan mulai berkurang di pulau itu para nelayan pergi meninggalkan pulau itu tanpa membawa kucing peliharaan mereka. Tapi kucing-kucing itu masih beruntung karena ada seorang pejabat yang masih iba pada mereka namanya Atsuko Ogata. Perempuan berpostur tinggi, berkacamata dan berambut pendek ini rutin mengunjungi Cat Island khusus memberi makan kucing dengan makanan khusus. Jadi pulau kucing ini lebih cocok bagi anda yang benar – benar menyukai kucing, tapi bila ingin menulis tentang kucing atau bagi anda yang ingin berbulan madu bersama kucing ya silahkan datang ke pulau Aoshima. Oh sebentar tadi saya bilang berbulan madu bersama kucing bukan maksud saya menyuruh anda menikah dengan kucing ya.
ratusan kucing di cat island sedang berebut makanan
kucing berebut makanan
kucing melompat dari perahu ke dermaga di cat island
kucing cat island melompat dari perahu ke dermaga
kucing lucu di di cat island
kucing lucu ini sedang liatin apa ya ?
puluhan kucing sedang menunggu tamu di dermaga cat island
bosan menunggu turis kucing cat island ini mengantuk
Video dua gadis Jepang asik memberi makan kucing cat island

Video seorang Turis tampak menyayangi kucing cat island yang lucu


Share this :

Previous
Next Post »
0 Komentar

Penulisan markup di komentar
  • Silakan tinggalkan komentar sesuai topik. Komentar yang menyertakan link aktif, iklan, atau sejenisnya akan dihapus.
  • Untuk menyisipkan kode gunakan <i rel="code"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan kode panjang gunakan <i rel="pre"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan quote gunakan <i rel="quote"> catatan anda </i>
  • Untuk menyisipkan gambar gunakan <i rel="image"> URL gambar </i>
  • Untuk menyisipkan video gunakan [iframe] URL embed video [/iframe]
  • Kemudian parse kode tersebut pada kotak di bawah ini
  • © 2015 Simple SEO ✔